Selasa, 09 Mei 2017

AS Roma mendapatkan masalah besar jelang melawan Juventus


Jelang pertandingan AS Roma melawan Juventus, kabarnya Roma mendapat sedikit masalah akibat diperkirakan Penyerang Bosnia-Herzegovina Edin Dzeko tidak ikut dalam pertandingan tersebut.

Dari hasil pemeriksaan dokter, Dzeko harus istirahat 10 hari. AS Roma juga berpotensi kehilangan Radja Nainggolan karena cedera yang dialaminya sama seperti Edin Dzeko.

Kondisi Nainggolan tidak separah rekan setimnya. Namun, dia tetap butuh istirahat dan berpotensi memburuk jika dipaksa merumput.

Saat ini mereka tertinggal tujuh angka di belakang Juventus pada klasemen Serie A. Harapan mengejar sangat kecil karena kompetisi menyisakan tiga pertandingan.

Tetapi, AS Roma tetap akan terus berjuang dan harus mendapatkan hasil positif demi menjauh dari kejaran Napoli. Mereka hanya unggul satu angka atas pasukan Maurizio Sarri pada persaingan memperebutkan tiket otomatis Liga Champions musim depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar